Dari Sampang untuk Nusantara: Suara Merdu Perkutut Warnai Liga Madura

www.seputarusaha.com.ǁSampang,27 April  2025-Kemerduan suara burung perkutut menggema di Lapangan Sepak Bola Moktesareh, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang, dalam gelaran Liga Perkutut Madura Putaran ke-2. Acara ini menjadi ajang bergengsi bagi pecinta dan penghobi burung perkutut, dengan dukungan penuh dari Pengurus Daerah (Pengda) Perkutut Sampang.

Mengusung semangat “Dari Sampang untuk Nusantara”, even ini dihadiri peserta dari berbagai daerah di Pulau Madura dan sekitarnya, yang antusias menurunkan jagoan-jagoan bersuara emas mereka. Ketua pelaksana, Mujiburrohman, menyampaikan apresiasi atas semangat para peserta dan panitia dalam menyukseskan acara.

foto bersama para juara kelas dewasa senior
foto bersama para juara kelas dewasa yunior

“Acara ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tapi juga silaturahmi dan pelestarian budaya lokal yang telah menjadi bagian dari tradisi masyarakat Madura,” ujar Mujiburrohman.

Ketua Pengda Sampang, H. Hasan, menegaskan bahwa even ini adalah bagian dari upaya menjaga eksistensi seni suara alam burung perkutut yang sudah mengakar di tengah masyarakat.

foto bersama para juara kelas piyik bebas
foto bersama para juara kelas piyik hanging
foto bersama para juara kelas piyik yunior

Event ini menjadi momen yang sangat dinantikan oleh para penghobi burung perkutut dari berbagai daerah, dan sukses menyajikan pertarungan seru dalam lima  kelas lomba, yakni Dewasa senior,Dewasa yunior,Piyik Bebas,Piyik Yunior,Dan Piyik Hanging.

Suasana kompetisi berlangsung meriah namun tetap tertib, dengan penilaian yang profesional dari tim juri berpengalaman. Para juara dari masing-masing kelas mendapatkan trofi, piagam penghargaan, serta pengakuan dari komunitas perkutut regional.

Dengan suksesnya putaran kedua ini, Liga Perkutut Madura semakin memperkokoh posisinya sebagai barometer kompetisi burung perkutut berkualitas di Indonesia.